Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Pasang Iklan Di Tengah Postingan Artikel Pada Blog

Cara Memasang Iklan Adsense Di Atas, Tengah Dan Bawah Postingan - Untuk meningkatkan penghasilan Adsense yang maksimal tentu dibutuhkan strategi tentang dimanakah posisi iklan akan diletakkan.

Posisi strategis pemasangan iklan Adsense adalah posisi dimana iklan akan mudah dilihat oleh pengunjung sehingga potensi untuk mendapatkan klik iklan akan menjadi lebih banyak.

Iklan yang berada di atas artikel tentu menjadi posisi yang paling bagus menurut saya dan dari berbagai sumber, karena disitulah awal mula pengunjung akan membaca artikel kita.

pasang iklan di tengah postingan blog

Selain menempatkan iklan adsense di atas postingan, iklan adsense ditengah postingan dan akhir postingan juga sering mendapatkan klik, yang tentu saja iklan adsense di tengah postingan dan di akhir postingan harus diimbangi dengan artikel yang menarik agar pembaca betah untuk membaca di halaman artikel tersebut sampai akhir artikel.

Cara pasang iklan adsense di atas, tengah atau di bawah artikel sebenarnya bisa dilakukan secara manual (meletakkah di dalam artikel langsung).

Tetapi apabila dengan cara manual, tentu akan menyulitkan karena setiap akan posting harus mengisi kode iklan apalagi harus mengubah artikel lama belum ditambah kalau sudah memiliki banyak postingan.

Untuk itu, disini odesain.com akan membagikan caranya agar pemasangan iklan Adsense bisa dilakukan secara otomatis tanpa harus mengisikan kode iklan setiap akan posting atau memasukkan kode unit iklan satu persatu di postingan-postingan lama.


Cara Memasang Iklan Adsense Di Tengah Postingan Blog


Tanpa panjang lebar, untuk meletakkan iklan Adsense di tengah artikel adalah sebagai berikut:

Langkah 1. Masuk ke akun Blogger, pilih Theme > Edit Theme

Langkah 2. Tekan Ctrl + F dan cari kode <data:post.body/> . Biasanya ada beberapa <data:post.body/>, cari yang kedua atau ketiga tergantung template yang kamu gunakan, karena setiap template akan berbeda-beda tata letaknya.

Langkah 3. Ganti kode tersebut dengan kode dibawah ini.
 <!-- iklan tengah postingan -->
<div expr:id='&quot;post1&quot; + data:post.id'/>
<div class='googlepublisherads' style='margin:20px 0'>
<center>
--Letakan kode unit iklan adsense disini--
</center>
</div>
<div expr:id='&quot;post2&quot; + data:post.id'><data:post.body/></div>
<script type='text/javascript'>
var obj0=document.getElementById(&quot;post1<data:post.id/>&quot;);
var obj1=document.getElementById(&quot;post2<data:post.id/>&quot;);
var s=obj1.innerHTML;
var t=s.substr(0,s.length/2);
var r=t.lastIndexOf(&quot;&lt;br&gt;&quot;);
if(r&gt;0) {obj0.innerHTML=s.substr(0,r);obj1.innerHTML=s.substr(r+4);}
</script>

Untuk yang warna merah silahkan kamu ganti dengan kode iklan Adsense masing-masing. Untuk warna biru atau angka 2 artinya iklan berada ditengah postingan, apabila ingin berada agak keatas maka perlu diganti menjadi angka 3 (1/3 postingan) atau 4 (1/4 postingan) dan seterusnya.
Langkah 4. Save theme


Baca Juga: Cara Memasang 2 Iklan Di Tengah Postingan Blog, 100% Work

Cara Memasang Iklan Adsense Di Atas Maupun Di Bawah Postingan


Pemasangan iklan di atas dan atau di bawah postingan langkahnya hanya meneruskan cara seperti diatas yaitu

1. Iklan Adsense di atas postingan

Letakkan kode iklan Adsense diatas <!-- iklan tengah postingan --> pada Langkah 3 yang dijelaskan diatas lalu Save theme

2. Iklan Adsense di bawah postingan

Letakkan kode iklan Adsense dibawah </script> pada Langkah 3 di atas lalu Save theme


Penutup

Dengan menerapkan cara-cara diatas, maka sobat sudah secara otomatis memasang 3 iklan sekaligus dalam setiap postingan.

Dengan begitu, penghasilan dari Adsense diharapkan bisa lebih meningkat dari sebelumnya. Karena seperti pepatah jaman dulu, posisi menentukan prestasi.

Demikianlah cara memasang kode iklan Adsense di atas, tengah dan bawah postingan pada blog yang bisa saya bagikan, semoga bermanfaat bagi sobat semua. Terima kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Pasang Iklan Di Tengah Postingan Artikel Pada Blog"