Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Aktifkan Dark Mode Playstore Di Semua Android

Google semakin gencar dengan mengeluarkan fitur dark mode di aplikasi besutannya. Setelah sebelumnya Youtube, Gmail, Chrome sudah mendapatkan fitur mode gelap, maka sekarang giliran Play Store.

Pada pertengahan bulan Maret 2020 ini, Google sudah resmi merilis fitur dark mode untuk Play Store.

cara membuat play store mode gelap

Kalau sebelumnya yang bisa menggunakan mode gelap di Playstore ini hanya pengguna Android 10, maka sekarang semua versi Android sudah bisa merasakannya.

Dark mode akan membuat tampilan aplikasi menjadi berwarna gelap (bukan hitam) dengan warna teks menjadi putih.

Warna gelap pada aplikasi smartphone saat ini menjadi trend baru.

Ini dikarenakan warna gelap pada ponsel akan membuat lebih nyaman bagi mata dan juga di beberapa penelitian yang di lansir salah satu majalah terkemuka yaitu Forbes menyatakan bahwa mode gelap dapat mengurangi konsumsi baterai, sehingga lebih irit.


Cara Mengaktifkan Mode Gelap di Play Store


Nah bagi kamu yang ingin tahu cara mengaktifkannya pada aplikasi Google Play Store, simak langkahnya berikut ini.
  • Pastikan menggunakan Play Store versi terbaru.
  • Buka Play Store.
  • Tap ikon Menu di bagian pojok kiri atas.

  • Pilih Setelan / Settings.

  • Tap Tema / Theme.

  • Dan pilih Gelap / Dark.
  • Play Store otomatis sudah pada menu dark mode.

Itulah cara mengaktifkan mode gelap pada Play Store yang bisa kamu lakukan dengan mudah tanpa harus menggunakan ponsel dengan sistem Android 10, karena android versi 9 kebawah bisa menggunakannya juga.

Posting Komentar untuk "Cara Aktifkan Dark Mode Playstore Di Semua Android"