Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Telegram Aplikasi Chatting Terbaik Selain WhatsApp


Pengguna smartphone pastilah tidak lepas dari aplikasi perpesanan / chat. Bahkan orang bisa menghabiskan waktu yang lama hanya untuk sekedar chat dengan teman atau di group.

Kalau untuk sekarang orang lebih terbiasa dengan WhatsApp, ternyata ada loh aplikasi sejenis yang mungkin lebih bagus dari WA, yaitu telegram.

Ya, aplikasi chat yang paling dibutuhkan adalah sistem keamanan, kemudahan dan fiturnya. Beberapa pihak menganggap telegram lebih bagus dari segi keamanannya dibanding WhatsApp.

Mau tau apa saja kelebihan dan kenapa harus menggunakan Telegram?


Apa itu Telegram?


Telegram merupakan sebuah aplikasi layanan perpesanan yang mendukung untuk banyak platform seperti android, iPhone, Windows Phone, Pc yang berbasis Windows, Mac, Linux serta macOs.

Tidak jauh berbeda dengan WhatsApp, di telegram para pengguna dapat mengirimkan pesan, mengirim file seperti aplikasi, bertukar foto, video, stiker, audio, dan file berkas atau dokumen lainnya.

Aplikasi ini sebenarnya sudah ada beberapa tahun kebelakang, tetapi akhir-akhir ini menjadi populer dan banyak diminati khususnya warga negara kita.


Kenapa Telegram Menjadi Pilihan?


Ada beberapa kelebihan yang membuat Telegram banyak diminati, seperti misalnya:

1. Gratis dan bebas iklan

Sama halnya dengan WhatsApp, Telegram bisa digunakan secara gratis dan bebas dari iklan. Hal ini tentu sangat menarik perhatian para pencari aplikasi messenger yang mengharapkan penggunaan tanpa iklan dan gratis.

2. Pengiriman pesan lebih cepat dan ringan

Telegram berbasis cloud, dimana dengan cloud serta cache manajemen membuat aplikasi ini dapat mengirim pesan secara cepat dan tidak memakan ruang penyimpanan di ponsel kita sehingga membuat telegram juga ringan saat digunakan.

3. Enkripsi end to end

Dengan enkripsi end to end ini membuat telegram menjadi aman, karena hanya dapat dibaca oleh pengirim dan penerima pesan. Hal ini membuat hasil chat tidak dapat di baca orang lain yang berusaha meretas chat.

4. Channel / Grup

Di Telegram tidak membatasi jumlah anggota dalam sebuah grup. Serta kita juga dapat menemukan banyak Channel yang berisi informasi-informasi bermanfaat. Seperti misalnya kalian yang suka mencari informasi seputar Custom ROM terupade maka kalian dapat menemukannya di telegram, atau hal-hal lainnya.

Atau bahkan banyak terdapat channel yang menyediakan film atau drama korea di Telegram sehingga kita bisa menonton secara langsung di aplikasi ini.

5. Kualitas Pengiriman Foto dan Video HD

Berbeda dengan aplikasi lain, di Telegram kita dapat mengirimkan foto atau video dengan kualitas asli jadi tidak ada penurunan kualitas karena tidak melalui proses kompresi.

Dan juga, untuk mengirim video, kita bisa mengirimkan video berdurasi panjang loh.

6. Auto Add Friends

Tidak berbeda dengan WhatsApp, apabila teman yang ada dikontak juga menggunakan Telegram, maka secara otomatis akan terbaca di daftar teman kita di Telegram ini.

Bagaimana, apakah tertarik untuk menggunakan Telegram?Apabila kalian tertarik, maka kalian bisa mengunduhnya melalui Playstore, Appstore atau bisa langsung menuju ke situs resminya yaitu telegram.org

Cara mendaftar di Telegram juga sangat mudah, sama seperti WhatsApp, yaitu menggunakan nomor ponsel yang masih aktif.


2 komentar untuk "Telegram Aplikasi Chatting Terbaik Selain WhatsApp"

  1. justru yang paling bagus dan paling baik jika dibandingkan dengan WA, kalau menurut saya.

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya sepertinya, soalnya banyak channel juga yang bisa ditemukan di telegram :)

      Hapus